
Seperti yang dilakukan Sukwan yang bertugas di Dinas Perhubungan Kabupaten Subang. Setiap hari mereka harus membantu menyebrangkan pejalan kaki secara manual. Baik yang berada di wilayah utara Subang, Perkotaan maupun selatan Subang yangn setiap pagi hari mengatur di lokasi-lokasi perkantoran maupun sekolah supaya lalu-lintas maupun pejalan kaki tetap lancar.
Kurang lebih 55 anggota Dinas Perhubungan yang setiap hari kerja mengatur jalan raya setiap pagi. Diantaranya menurut Sahroni yang berharap agar pemerintah memberikan perhatian lebih baik lagi. Seperti memberikan tunjangan jaminan atau tunjangan beresiko. "Baik keselamatan maupun kesehatan. Tapi kami tetap loyal dan tanggung jawab walaupun tidak ada gaji bulanan," katanya.
0 Comments:
Posting Komentar